Kegiatan Non Fisik, Satgas TMMD 116 Kodim 0722/Kudus Berikan Penyuluhan Bela Negara

    Kegiatan Non Fisik, Satgas TMMD 116 Kodim 0722/Kudus Berikan Penyuluhan Bela Negara
    (Foto istimewa) Kapten Inf Edy Triyono Berikan Penyuluhan Bela Negara Dalam Kegiatan Non Fisik TMMD 116 Kodim 0722/Kudus

    KUDUS - Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 116 Kodim 0722/Kudus selain mengerjakan sasaran fisik juga melaksanakan kegiatan nonfisik. Adapun kegiatan nonfisik kali ini dilaksanakan dengan memberi Penyuluhan Bela Negara bagi warga Desa Gulang Kecamatan Mejobo Kabupaten Kudus, Jum'at malam (19/05/2023).

    Danramil 05/Mejobo Kapten Inf Edy Triyono sebagai narasumber dalam kegiatan non fisik penyuluhan Bela Negara pada Program TMMD 116 Kodim 0722/Kudus. Adapun materi yang diangkat adalah menumbuhkan Cinta Tanah.

    Bela Negara merupakan kewajiban bagi seluruh warga negara. Karena tanpa dibekali bela negara perpecahan dalam suatu negara sangat rentan terjadi, kata Kapten Inf Edy Triyono.

    "Cinta Tanah Air bukan hanya tugas TNI – Polri dan pemerintah saja, melainkan semua elemen masyarakat sampai lapisan bawah pun mempunyai tanggung jawab dalam Bela Negara. Hanya saja bentuknya yang berbeda-beda, ” Jelasnya.

    Sebagai warga negara kita diwajibkan ikut serta dalam upaya membangun NKRI, membela negara dan cinta tanah air yang bisa diwujudkan ke dalam beberapa bentuk. Diantaranya pendidikan kewarganegaraan yaitu mempelajari dan menghayati ilmu pengetahuan tentang hak dan kewajiban warga negara. Termasuk bagaimana menjadi warga negara yang baik, warga negara yang patuh pada hukum, pungkasnya.

    Redaktur : Sutrisno

    kudus jateng kodim 0722/kudus
    sutrisno

    sutrisno

    Artikel Sebelumnya

    Tanamkan Kedisiplinan Di lingkungan Sekolah,...

    Artikel Berikutnya

    Pra TMMD Ke - 116 Kodim 0722/Kudus Bangun...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?

    Ikuti Kami